Lambok Hutauruk Jadi Pejabat BP Migas

VIVAnews - Badan Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas mengangkat mantan direktur gratifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi, Lambok Hamonangan Hutauruk sebagai deputi evaluasi dan pertimbangan hukum BP Migas.

"Pengangkatan ini untuk memperkuat sistem pengawasan antardeputi di BP Migas," kata Kepala BP Migas R Priyono di kantornya, Gedung Patra Jasa, Jakarta, Jumat 9 Oktober 2009.

Selain itu, pengangkatan Lambok juga untuk melakukan pengawasan terhadap Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS).

Mengenal Agama Sikh, Keyakinan yang Dianut Bunga Zainal dan Anak-anaknya

Priyono menjelaskan, pengangkatan Lambok sebagai pembuktian kepada publik BP Migas juga menumpas korupsi. "Selama ini kan BP Migas dianggap lemah dalam pengawasan," tuturnya.

Dalam pelantikan Pimpinan BP Migas, ditetapkan pula Suseno Wibowo Wirjawan sebagai deputi pengendalian keuangan menggantikan Djoko Harsono, dan Deputi Pengendalian Operasi Budi Indiato menggantikan Eddy Purwanto.

hadi.suprapto@vivanews.com

Dua WNI

Dua WNI Batal Terbang ke Paris Akibat Boarding Pass dan Visa Tertukar, Kinerja Kedutaan Disorot

Problem tertukar visa hingga boarding pass buat rencana perjalanan itu terhambat, sementara pada waktu sangat singkat tersebut mereka diharuskan mendapat statement letter

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024