Penundaan Obama Jangan Dipersepsi Macam-macam

VIVAnews - Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengimbau masyarakat tidak membuat spekulasi macam-macam, terkait penundaan kedatangan Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama.

"Kedatangan itu tidak dibatalkan tapi ditunda, baik ke Indonesia maupun Australia," kata Hatta di kantornya, Jalan Wahidin, Jakarta, Jumat, 19 Maret 2010.

Menurut Hatta, pihak Indonesia menghormati keputusan pemerintah AS yang menunda kedatangan pemimpin negara adikuasa tersebut ke Indonesia. Apalagi, jika penundaan diambil karena adanya kepentingan domestik dalam negeri yang dipandang penting.

"Kita hormati, tidak usah buat spekulasi macam-macam," ujarnya.

Hatta menjamin, rencana kerja sama antara Indonesia dan AS akan tetap terlaksana. Hal tersebut sudah tertuang dalam Overseas Private International Coorporation, di mana perjanjian itu menunjukkan keseriusan kerja sama antara AS dan Indonesia. "Itu menunjukkan sektor private AS serius investasi di sini," katanya

Sementara itu, kerja sama dengan AS tersebut dianggap menguntungkan, karena produk-produk dari Negara Paman Sam itu tidak sama dengan produk yang ada di Indonesia. Tentunya, masuknya investor asing tidak akan menimbulkan persaingan.

antique.putra@vivanews.com

5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester United vs Sheffield United
Deputi Pencegahan KPK Pahala Nainggolan

KPK Siap Dampingi Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran dari Potensi Korupsi

Komisi Pemberantasan Korupsi, KPK, mengatakan bakal memonitor program makan siang gratis yang jadi agenda prioritas pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024