Pemerintah Terbitkan Surat Utang Rp182 T

Departemen Keuangan
Sumber :
  • VIVAnews/Maryadi

VIVAnews- Pemerintah telah menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp182 triliun. Tahun ini pemerintah menargetkan penerbitan SBN hingga akhir 2011 sebesar Rp211 triliun.

"Sampai sekarang SBN sudah Rp 182 triliun," ujar Direktur Surat Utang Negara Kementerian Keuangan, Bimantara Widyajala, di kantornya, Jakarta, Senin 24 Pktober 2011.

Untuk sisa surat utang yang belum diterbitkan sebesar Rp29 triliun, Bimantara mengatakan pemerintah memiliki pilihan dengan menerbitkan sukuk global ataupun dengan cara lelang.  "Global sukuk atau lelang sampai Desember masih sama," tambahnya.

Pemerintah akan memperhatikan portofolio utang yang dimiliki. Salah satunya adalah produk ORI008 yang untuk tahun ini ditargetkan hanya sebesar Rp11 triliun.

Bimantara menjelaskan, pemerintah sangat memperhatikan aspek risiko finansial yang dapat ditimbulkan apabila penerbitan surat utang tidak dikendalikan. Risiko finansial itu contohnya adalah jatuh tempo dari beberapa surat utang pada waktu yang bersamaan.

Sebelumnya, Menteri Keuangan, Agus Martowardojo, mengatakan penerbitan sukuk masih sesuai dengan rencana pemerintah untuk mencapai target penerbitan tahun ini. Pemerintah juga tidak menutup kemungkinan terjadinya perubahan rencana itu, terutama jika adanya penurunan realisasi penyerapan anggaran.  "Kalau realisasi penyerapan tidak bisa baik, tentu kita akan pertimbangkan lagi," ujar Agus.

LIVE: Momen Bersejarah Raja Aibon Serahkan Tongkat Komandan Pasukan Tengkorak TNI ke Letkol Danu
Catherine Wilson

Terpopuler: Catherine Wilson Malu sampai Atta Halilintar Kirim Doa

Round-up dari kanal Showbiz pada Jumat, 19 April 2024. Salah satunya tentang Catherine Wilson yang merasa malu karena mobil pemberian Idham Masse ditarik leasing.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024