13 Menteri Keroyok Target Lifting 1 Juta Bph

Kilang minyak offshore
Sumber :
  • orrtextile.com

VIVAnews - Untuk mengejar target produksi minyak bumi nasional minimal 1,01 juta barrel per hari pada 2014, Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah menerbitkan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2012 Tentang Peningkatan Produksi Minyak Bumi Nasional.

Dalam Inpres yang dikutip VIVAnews.com, Selasa 17 Januari 2012 tersebut disebutkan Presiden SBY menginstruksikan 13 Menteri dan kepala Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas), Gubernur dan Bupati/Walikota untuk mendukung peningkatan ketahanan energi.

Kepada Kepala BP Migas, Raden Priyono, Presiden menginstruksikan agar lembaganya segera menyelesaikan proses persetujuan Rencana Pengembangan lapangan atau Plan of Development (PoD) paling lama 31 hari sejak diserahkannya usulan lengkap dari Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS).

Instruksi lain adalah penyelesaian Work Program and Budget (WP&B) paling lama 25 hari, Authorization For Expenditure (AFE) paling lama 38 hari, dan pengadaan barang dan jasa 10 hari kerja untuk rencana pengadaan dan 20 hari kerja untuk penetapan pemenang lelang.

Dalam Inpres tersebut Presiden juga menginstruksikan enam hal kepada BP Migas, antara lain melakukan berbagai tindakan efisiensi operasi, mempercepat pengembangan lapangan baru, lapangan marginal dan lapangan idle, serta mengoptimalisasi sumur-sumur tua.

Sedangkan untuk Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Presiden menginstruksikan lima hal antara lain menyelesaikan permohonan Rencana Pengembangan (Plan of Development) I paling lama 90 hari kalender sejak diterimanya usulan lengkap dari Badan Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi.

Selain itu, Presiden juga meminta Menteri ESDM untuk meningkatkan upaya penyelesaian hambatan produksi minyak bumi dengan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah. Menteri ESDM diinstruksikan mendorong optimalisasi produksi pada lapangan eksisting maupun percepatan penemuan cadangan baru melalui penyempurnaan kebijakan kontrak kerja sama dan kebijakan terkait lainnya.

Kabar Gembira Ini untuk Penggemar BTS dan Kopi
Hwang Sun-hong,

Lawan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Korea Khawatir karena Hal Ini

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Korea Selatan U-23 pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024. Duel berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat dini hari

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024