Sepi Penyewa, Kapal Pesiar Mewah Diskon Harga

Kapal Pesiar
Sumber :

VIVAnews - Krisis Eropa benar-benar telah memberikan gelombang besar potongan harga bagi sejumlah produk di dunia. Bahkan, bisnis penyewaan kapal pesiar besar atau mega yacht di kawasan Mediterania ikut terkena imbasnya.

Persaingan bisnis penyewaan kapal pesiar di tengah perlambatan ekonomi dunia dan krisis Eropa telah menciptakan aktivitas tawar-menawar yang tak pernah terjadi sebelumnya.

Seorang perantara kapal pesiar mengatakan, saat ini, setidaknya terdapat 750 unit kapal pesiar ukuran besar --panjang kapal lebih dari 100 kaki-- yang masih bersandar di pelabuhan Mediterania sepanjang musim panas ini. Mereka masih menunggu calon penumpang yang akan menggunakan jasa kapal pesiar tersebut.

Dibandingkan tahun lalu, jumlah kapal pesiar yang menganggur ini mencapai dua kali lipat. Kondisi ini makin menegaskan, tak banyak orang kaya dunia yang menggunakan jasa mereka.

Untuk menarik para penyewa, pemilik kapal terpaksa membanting harga sewa kapal. Tawaran potongan harga selama musim panas itu berkisar antara 10-30 persen untuk layanan standar.

"Pada musim panas ini tengah terjadi 'banjir' kapal di pasar," kata Chief Executive Officer (CEO) Burgess, Jonatyan Beckett, seperti dikutip VIVAnews dari laman CNBC, Senin 18 Juni 2012.

Beckett mengatakan, jika pasar penyewaan kapal pesiar sedang lesu, hal yang tidak bisa dihindari oleh para pemilik, adalah menurunkan tarif sewa. "Untuk beberapa hal, langkah itu sangat substansial," katanya.

Dalam kondisi normal, penyewaan kapal pesiar mewah di kawasan Mediterania biasanya selalu penuh pada akhir musim semi. Tahun ini, ratusan kapal terpaksa mengangkut penumpang kosong, khususnya pada Juli. Perusahaan penyewaan menilai banyak konsumen yang memilih menunggu di menit-menit terakhir untuk menyewa kapal pesiar.

Terdapat dua kemungkinan para konsumen ini menunda menyewa kapal yaitu ketidakpastian sektor keuangan dan harapan untuk memperoleh penawaran yang lebih baik.

Perantara kapal pesiar yang berbasis di London, Edminston, Rory Trahair, mengatakan, perusahaannya terpaksa memberikan diskon hingga 30 persen, khususnya pada Juni dan Juli. Salah satu kapal yang dimilikinya berukuran 204 kaki dengan 6 kabin dan 14 kru bernama Lady Christina.

Kapal ini biasanya memberikan tarif sewa sebesar US$430 ribu per pekan. Pada musim panas ini, perusahaan memberikan diskon sebesar US$86 ribu per pekan atau 20 persen, jika konsumen menyewa untuk jangka waktu lebih dari 14 hari.

Para pelancong juga bisa memperoleh diskon 30 persen untuk sebuah kapal pesiar Pure One yang berukuran 152 kaki dan memiliki kolam renang di dalamnya. Biasanya, tarif sewa kapal pesiar ini adalah US$226 ribu per pekan. Namun, kini hanya ditawarkan sebesar US$150 ribu.

Beckett mengatakan, banyak pemilik kapal yang menawarkan bonus tambahan hari untuk para penyewa. Sebagian lagi menawarkan liburan musim dingin di Kepulauan Karibia.

Beberapa pemilik kapal lain bahkan membebaskan biaya bahan bakar yang nilainya mencapai US$40 ribu.

Penawaran lain yang diberikan pemilik kapal adalah pesawat jet pribadi. Trahair mengatakan banyak pemilik kapal pesiar yang menyewakan kapal sekaligus pesawat pribadinya. Para konsumen yang berlabuh di sebuah wilayah nantinya bisa menggunakan pesawat pribadi itu untuk mengantarkan mereka ke sejumlah lokasi di Eropa.

Untuk menyewa pesawat pribadi tersebut, penyewa harus merogoh dana sebesar US$150 ribu. (art)

Menkominfo Lagi Semringah
contraflow di Tol Cikampek/Ilustrasi.

Jasa Marga Sebut Contraflow Diberlakukan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek Siang Ini

Contraflow diterapkan di lajur arah Cikampek.

img_title
VIVA.co.id
11 April 2024