Tiga Investor Domestik Tertarik Kembangkan Pariwisata Lombok

Pameran Foto "Kilas Balik 2011"
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin
Vivanews - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu, Jumat 26 Juli 2013, mengatakan bahwa ada tiga perusahaan yang hendak mengelola kawasan wisata daerah Mandalika, Lombok.
Musim Mudik Lebaran 2024, TPI Imigrasi Soetta Catat Pergerakan Penumpang Naik 10 Persen

Ketiganya itu, di antaranya MNC Group, Rajawali Group, dan Gobel Group.
Selain Perpanjangan Kontrak, Erick Thohir Ungkap Perbincangan dengan Shin Tae-yong di Qatar

"Sudah ada tiga sampai empat investor dan semuanya dari Indonesia. Misalnya MNC Group yang akan bermitra dengan ClubMed, Gobel, dan satunya lagi Rajawali karena dia sudah di situ," kata Mari di Kementerian Koordinasi Bidang Pereknomian, Jakarta.
Dituding Jadi Selingkuhan Rizky Nazar, Ini Jawaban Salshabilla Adriani

Ketiga investor itu, tambah Mari, telah mengkaji kelayakan tentang pengembangan daerah wisata ini. "Mereka mau membangun hotel dan resort pada tahap pertama," kata dia.

Mari mengatakan bahwa potensi wisata yang ada di daerah itu cukup besar, misalnya dari segi keindahan alam, seperti pantai. Sayangnya, sarana dan prasarana di tempat itu masih kurang. "Belum ada apa-apa. Baru ada satu hotel," ujarnya.

Tidak hanya itu, dia menambahkan, konsep pengembangan daerah itu harus segera dibangun untuk pengembangan wisata di daerah ini.

"Dia itu, dekat dengan bandara. Jadi, bandara dan jalan sudah ada. Yang harus dibangun adalah infrastruktur dalam kawasan ini dan blue print-nya harus dimatangkan untuk mengembangkan daerah itu," kata mantan Menteri Perdagangan itu. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya