Bursa Direksi BEI

Rugeh Akui Pertanyaan Tim Penguji Sulit

VIVAnews - Calon direktur utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2009-2012, Made Rugeh Ramia, mengakui pertanyaan yang diajukan tim penguji cukup sulit.

Tim penguji dari Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) itu di antaranya menanyakan mengenai masalah sistem teknologi dan informasi.

"Pertanyaannya susah," kata Rugeh usai menjalani proses uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di gedung Bapepam-LK, Jakarta, Senin 18 Mei 2009.

Namun, Rugeh tidak menyebutkan materi pertanyaan yang dinilainya sulit tersebut. Meski demikian, dia mengakui, pertanyaan yang cukup sulit adalah menyangkut masalah teknologi dan informasi.

Untuk itu, dia mengusulkan agar sistem teknologi informasi anggota bursa (AB) ikut ditopang oleh otoritas bursa.

Kendati menghadapi sejumlah pertanyaan sulit terkait teknologi dan informasi, Rugeh optimistis dapat lolos dan menjadi calon direktur utama BEI.

Menurut dia, peluangnya untuk menjadi direktur utama BEI periode 2009-2012 cukup besar. Apalagi, paketnya sudah mendapat dukungan dari sejumlah anggota bursa. "Meski cukup kecil, kami sudah didukung 17 AB," ujarnya.

Berbeda saat pertama kali tiba di gedung Bapepam-LK, usai uji kelayakan dan kepatutan, Rugeh keluar tanpa didampingi enam orang yang sebelumnya ikut mengantarnya ke gedung Bapepam-LK. Direktur utama PT Panin Sekuritas Tbk itu keluar dari gedung Bapepam-LK sekitar pukul 15.15 WIB.

Dia menambahkan, pertanyaan yang diajukan dalam uji kelayakan dan kepatutan itu di antaranya seputar kompetensi dari calon direksi. Namun, karena banyaknya pertanyaan, Rugeh tidak mengingat detail pertanyaan itu.

EVOS dan Pop Mie Rayakan 6 Tahun Kolaborasi, Perkuat Komitmen untuk Majukan Esport Indonesia
Pasangan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.

Kemenangan Prabowo-Gibran Diharap Jadi Peluang Kembangkan Ekonomi Berbasis Laut

Pasangan Prabowo-Gibran bakal memimpin Indonesia periode 2024-2029 setelah MK menolak seluruh permohonan terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024