Gempa 7,6 SR Guncang Sumbar

Kerugian Gempa Padang Belum Dihitung

VIVAnews - Pemerintah akan menghitung kerugian gempa Sumatera Barat setelah Tanggap Darurat selesai. Saat ini kerugian yang timbul masih belum bisa dihitung.

Kepala Bappenas Paskah Suzetta mengatakan, pembangunan sarana umum seperti pasar, akan masuk dalam dana rekonstruksi dan rehabilitasi. "Perkiraan kerugian belum bisa dihitung," katanya di Jakarta, Kamis 1 Oktober 2009.

Menurut dia, bencana gempa itu bisa berpotensi mengganggu perekonomian dan melemahkan ekonomi akibat kerusakan infrastruktur. "Tetapi apakah berpengaruh secara nasional, berkontribusi terhadap inflasi nasional, ini yang perlu kita lihat dulu," katanya.

Namun demikian Pazkah memastikan bencana itu tidak berpengaruh pada tingkat pertumbuhan ekonomi.

hadi.supraptro@vivanews.com

Istri Kena Tuduhan Korupsi, PM Spanyol Bersiap Mengundurkan Diri
Mobil Chery Omoda E5 yang Ditabrakkan ke Tembok Mal oleh Anak Kecil

Orangtua Anak yang Tabrakkan Mobil di Mall Jadi Konsumen Chery

PT Chery Sales Indonesia (CSI) buka suara terkait video viral di media sosial yang menunjukkan seorang anak kecil menabrakkan mobil listrik Omoda E5 ke tembok di mall.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024